9D THE BEST ALUMNI SMP N 1 CILEDUG

Sabtu, 14 Februari 2009

KESEHATAN KULIT

KULIT


Diagram kulit manusia.
Kulit manusia terdiri atas epidermis dan dermis. Kulit berfungsi sebagai alat ekskresi karena adanya kelenjar keringat (kelenjar sudorifera) yang terletak di lapisan dermis.

EPIDERMIS

Epidermis tersusun atas lapisan tanduk (lapisan korneum) dan lapisan Malpighi. Lapisan korneum merupakan lapisan kulit mati, yang dapat mengelupas dan digantikan oleh sel-sel baru. Lapisan Malpighi terdiri atas lapisan spinosum dan lapisan germinativum. Lapisan spinosum berfungsi menahan gesekan dari luar. Lapisan germinativum mengandung sel-sel yang aktif membelah diri, mengantikan lapisan sel-sel pada lapisan korneum. Lapisan Malpighi mengandung pigmen melanin yang memberi warna pada kulit.

DERMIS

Lapisan ini mengandung pembuluh darah, akar rambut, ujung syaraf, kelenjar keringat, dan kelenjar minyak. Kelenjar keringat menghasilkan keringat. Banyaknya keringat yang dikeluarkan dapat mencapai 2.000 ml setiap hai, tergantung pada kebutuhan tubuh dan pengaturan suhu. Keringat mengandung air, garam, dan urea. Fungsi lain sebagai alat ekskresi adalh sebgai organ penerima rangsang, pelindung terhadap kerusakan fisik, penyinaran, dan bibit penyakit, serta untuk pengaturan suhu tubuh.


Mungkin Anda sudah sering membaca bahwa beberapa jenis buah dan sayuran sangat baik untuk kesehatan, terutama bagi kesegaran kulit wajah kita. Tidak heran jika banyak masker yang umumnya dibuat dari buah-buahan lokal maupun buah yang berasal dari luar negeri. Tidak hanya buah, ternyata beberapa makanan lainnyapun baik bagi kesegaran kulit muka. Selain dimakan, dapat pula sebagai masker.

BUAH DAN SAYURAN UNTUK KESEHATAN KULIT

Beberapa buah dan makanan yang patut Anda perhatikan dan gunakan:
· Pepaya, buah ini sangat baik sebagai eksfoliator alami. Enzim papin yang terkandung di dalamnya membantu kulit untuk memperbaiki diri dan mengelupaskan sel kulit mati.
· Wortel, sayuran berwarna merah keorange-an ini merupakan sumber betakaroten serta vitamin C dan E yang sangat diperlukan kulit. Sebaiknya Anda sering mengkonsumsi wortel ini.
· Strowberry, buah ini mengandung zat yang dapat membersihkan dan mengencangkan kulit, jika dipakai sebagai masker alami. Terutama bagi mereka yang memiliki kulit berminyak.
· Mentimun, buah ini sangat menyegarkan untuk kulit berminyak dan berjerawat. Sapukan seiris mentimun pada kulit wajah yang telah dibersihkan. Karena itu banyak toner yang menggunakan ekstrak mentimun.
· Lidah buaya, daun lidah buaya ini sangat baik untuk melembabkan kulit wajah. Selain itu dapat menyembuhkan kulit yang terbakar dan gatal-gatal karena iritasi. Gel yang terkandung dalam daun lidah buaya ini dapat langsung Anda gunakan.
· Yoghurt, berfungsi sebagai bahan dasar yang dapat mengikat bahan-bahan lain yang digunakan sebagai masker wajah alami, seperti rempah dan minyak.
· Teh hijau, selain mencegah kanker, teh hijau dapat mempertahankan kehalusan kulit dan melindunginya dari sinar UV yang berbahaya.

SALAH SATU PENYAKIT PADA KULIT

Ada 4 tanda cardinal :
Pruritus nokturna, artinya gatal pada malam hari yang disebabkan karena aktivitas tungau ini lebih tinggi pada suhu yang lebih lembab dan panas.
Penyakit ini menyerang manusia secara berkelompok, misalnya dalam sebuah keluarga biasanya seluruh anggota keluarga terkena infeksi. Begitu pula dalam sebuah perkampungan yang padat penduduknya, sebagian besar tetangga yang berdekatan akan diserang oleh tungau tersebut. Dikenal keadaan hiposensitisasi, yang seluruh anggota keluarganya terkena, walaupun mengalami infestasi tungau, tetapi tidak memberikan gejala. Penderita ini bersifat sebagai pembawa (carrier).
Adanya terowongan (kunikulus) pada tempat-tempat predileksi yang berwarna putih atau keabu-abuan, berbentuk garis lurus atau berkelok, rata-rata panjang 1 cm, pada ujung terowongan ini ditemukan papul atau vesikel. Jika timbul infeksi sekunder ruam kulitnya menjadi polimarf (pustule, ekskoriasi dan lain-lain). Tempat predileksinya biasanya merupakan tempat dengan stratum korneum yang tipis, yaitu sela-sela jari tangan, pergelangan tangan bagian volar, siku bagian luar, lipat ketiak bagian depan, areola mammae (wanita), umbilicus, bokong, genitalia eksterna (pria) dan perut bagian bawah. Pada bayi dapat menyerang telapak tangan dan telapak kaki.
Menemukan tungau, merupakan hal yang paling diagnostic. Dapat ditemukan satu atau lebih stadium hidup tungau ini.


DIPOSTING OLEH : VIOLA INDAH UTARI

SAINS

Sumber: id.wikipedia.org/wiki/Kulit
- 29kfitrisblog.wordpress.com
id.wikipedia.org/wiki/Kategori:Penyakit_kulit - 18k -

Tidak ada komentar:

Posting Komentar